apahabar.com, PARINGIN – Pemerintah Kabupaten Balangan selalu memberi dukungan maksimal kepada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
Bupati Balangan, H. Ansharuddin, mengatakan pemerintah daerah akan terus berupaya memenuhi setiap hak dan kewajiban anak di daerahnya.
“Orang tua, para guru serta pemerintah dan masyarakat lainnya harus bersama-sama memenuhi hak-hak anak,” katanya, saat meresmikan Desa Layak Anak pada Peringatan Hari Anak Nasional di Gedung Mayang Maurai Kecamatan Paringin, Selasa (26/11).
Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Permpuan dan Anak Pemkab Balangan, Halidi, mengingatkan pentingnya memenuhi kebutuhan dan kewajiban anak. Peran keluarga dinilai menjadi salah satu faktor penentu perkembangan mental dan bakat anak di masa depan.
“Peran dan kewajiban masing-masing orang tua dalam memenuhi hak dan melindungi anak-anak sangat penting,”ujarnya.
Melalui momen tersebut, Halidi meminta seluruh komponen masyarakat untuk berpartisipasi meningkatkan kepedulian dalam menghormati menghargai dan menjamin hak-hak anak tanpa diskriminasi serta memastikan segala hal yang terbaik untuk anak dalam pertumbuhan dan perkembangannya.
Baca Juga: Sosialisasi Konvensi Hak Anak di Banjarbaru, Cegah Tindakan Eksploitasi
Baca Juga: Momen Hari Anak Nasional, Hj. Sadariah Kunjungi SLBN Tanah Bumbu
Reporter: Agus Suhadi
Editor: Puja Mandela