apahabar.com, BATULICIN – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tanah Bumbu menyerahkan bantuan 1 ton beras ke Posko Induk Penanganan Covid-19 Tanah Bumbu, Kamis (09/04).
Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Bawaslu Tanah Bumbu, Kamiluddin Malewa, kepada Koordinator Sekretariat Administrasi dan Keuangan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Tanbu, Eryanto Rais didampingi Kordinator Humas Percepatan Penanggulangan Covid-19, Ardiansyah.
“Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Bawaslu Tanah Bumbu terhadap situasi mewabahnya virus Corona atau Covid-19 yang menimpa warga Bumi Bersujud,” ujar Ketua Bawaslu Tanah Bumbu, Kamiluddin Malewa.
Pemberian bantuan yang berikan ini juga bertepatan dengan momentum HUT Bawaslu RI ke-12.
Kamiluddin Malewa mengatakan dengan adanya wabah virus Corona ini, Bawaslu RI memerintahkan Bawaslu Provinsi maupun Bawaslu Kabupaten untuk memaknai HUT-nya dengan penuh kepedulian pada sesama, salah satunya yaitu bantuan untuk penanganan Covid-19.
“Ini sebagai kepedulian kita terhadap rakyat. Ini juga bantuan kita terhadap program pemerintah dalam menangani pencegahan Covid-19,” tuturnya.
Sementara itu, Koordinator Sekretariat Administrasi dan Keuangan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Tanah Bumbu, Eryanto Rais menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bawaslu Tanah Bumbu yang turut peduli membantu mengatasi Covid-19 di Bumi Bersujud.
“Bantuan ini tentunya sangat bermanfaat bagi semua,” ujar Eryanto Rais.
Bantuan ini nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya Orang Dalam Pemantauan (ODP).
“Atas nama pemerintah daerah, kami ucapkan terima kasih. Selamat HUT ke-12 Bawaslu,” tutur Eryanto.
Reporter: Syahriadi
Editor: Aprianoor