apahabar.com, KOTABARU – Kepedulian untuk masyarakat kecil di Bumi Saijaan kembali ditunjukkan keluarga besar Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kotabaru, Kalimantan Selatan.
Sebelumnya, partai pemenang di Kotabaru bersama para kadernya sudah membagikan ribuan lembar masker untuk masyarakat dan rumah sakit.
Kali ini, para kader PDIP turun ke Jalan Mesiri kawasan pusat Kotabaru untuk membagikan ratusan paket sembako kepada warga kurang mampu seperti tukang becak, lansia, serta warga lainnya yang secara ekonomi dianggap jauh dari kata cukup.
Bain, seorang pengayuh becak yang menerima paket sembako mengakui bahwa virus Corona membuat ekonominya lumpuh.
“Alhamdulillah, saya sangat senang sekali hari ini dapat bantuan dari PDIP. Sembako ini sangat bermanfaat bagi keluarga saya, karena saya dari pagi sampai sore ini belum dapat satupun penumpang,” ujar Bain, warga Kotabaru Tengah.
Ketua DPC PDIP Kotabaru, Zulkifli AR, di sela pembagian sembako menuturkan aksi tersebut merupakan bentuk kepedulian para kader PDIP untuk warga Kotabaru.
“Intinya, kami bersama kawan-kawan kader merasa terpanggil untuk berbagi sedikit rezeki. Sebab, dampak Corona saat ini otomatis membuat ekonomi warga kecil semakin lesu. Makanya, kami berinisiatif melakukan aksi ini,” ujar Izul, sapaan akrabnya, Jumat kemarin.
Ratusan paket sembako tersebut merupakan bantuan para kader PDIP yang menjabat di DPRD Provinsi dan DPR RI.
“Jadi, ini bantuan dari kader, di antaranya anggota DPRD Provinsi, Burhanudin, dan dr. Sulaiman yang saat ini menjabat anggota DPR RI. Mereka ingin berbagi untuk sesama di Kotabaru,” ungkapnya.
Reporter : Masduki
Editor: Puja Mandela