apahabar.com, KOTABARU – Masih ada warganya yang tidak mengenakan masker di tengah pandemi Covid-19, Bupati Kotabaru Sayed Jafar kembali turun ke jalan.
Sayed kembali membagikan ratusan lembar masker, Selasa (28/4) sore.
Pembagian masker itu berlangsung di tempat berbeda dari sebelumnya. Yakni, berpusat di kawasan Terminal Desa Hilir Muara, Kecamatan Pulau Laut Sigam.
Sore itu, satu persatu warga yang melintas, baik pengendara roda dua dan empat yang tidak bermasker dihentikan, lalu diberi masker.
Di sela pemberian masker, Sayed Jafar didampingi istri, beserta jajarannya mengingatkan agar warga membiasakan diri menggunakan masker di luar rumah untuk menghindari sebaran Covid-19.
“Ingatkan, ya. Setiap keluar rumah, semua harus pakai masker. Kita harus tetap waspada, supaya terhindar dari penularan virus membahayakan ini,” ujarnya.
Selain itu, bupati juga membagikan takjil berbuka puasa bagi para pengendara.
Otomatis, kepedulian bupati itu disambut hangat oleh warga.
“Alhamdulillah. Hari ini dapat masker geratis, dan takjil. Terimaksih pak bupati,” ujar Timah, salah satu warga yang melintas.
Reporter : Masduki
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin