apahabar.com, BARABAI – Selama dua hari berturut-turut, RPH Batang Alai memfasilitasi penyerahan 850 bibit pohon dan buah-buahan kepada para aparatur sipil negara (ASN) yang naik pangkat di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).
Kegiatan itu bertajuk “ASN Menanam”. Itu merupakan bentuk dukungan penuh terhadap gerakan revolusi hijau yang digelorakan Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, sejak 2017.
Sedikitnya terdapat 12 orang pengawas dari Dinas Pendidikan Kabupaten HST dan 6 orang dari instansi lain mengikuti kegiatan tersebut.
Termasuk Kepala dan Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) serta Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman.
Mereka melaksanakan serah terima 450 bibit untuk kegiatan ASN Menanam.
“Kami sangat mendukung kegiatan ASN Menanam ini. Kalau bisa kegiatan ini lebih diperluas lagi, bukan hanya untuk ASN golongan VI, akan tetapi juga ASN Golongan III,” ucap Kepala BKPSDMD Kabupaten HST, Ahmad Fathoni, melalui siaran pers yang diterima apahabar.com.
Menurut Fathoni, ini menjadi salah satu bentuk dukungan ASN untuk memperbaiki lingkungan hidup di Banua.
Sekadar diketahui, satu hari sebelumnya RPH Batang Alai juga memfasilitasi penyerahan 400 bibit kepada 16 guru yang naik pangkat
Pada kesempatan itu, Kepala RPH Batang Alai, Zain Arafat, memberikan penjelasan singkat terkait tata cara menanam pohon dan penggunaan aplikasi open kamera untuk menentukan titik koordinat menanam.
“Itu sebagai syarat untuk membuat berita acara penanaman karena harus tertera koordinatnya,” pungkasnya.
Editor: Puja Mandela