apahabar.com, BANJARMASIN – Tingginya intensitas air yang menggenangi jalan hingga merambah permukiman di Banjarmasin kini tak bisa terbendung.
Pemkot Banjarmasin pun meningkatkan status dari siaga darurat menjadi tanggap darurat banjir.
Bahkan setiap kecamatan hingga kelurahan sudah dibangun posko dan dapur umum.
“Kami menetapkan status Banjarmasin kini tanggap darurat bencana banjir dan air pasang,” ujar Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, Jumat (15/1) siang.
Ibnu mengatakan keputusan ini dibuat setelah melihat beberapa indikator.
Mulai dari perkembangan dan evaluasi debit air yang terus meningkat. Bahkan ada pengungsian di beberapa kelurahan.
“Warga tetap siaga dan seluruh rekanan emergensi sudah kita kerahkan,” kata Ibnu Sina.
Banjir di Kota Banjarmasin sudah terjadi sejak Kamis (14/1) kemarin. Hujan mengguyur ibu kota provinsi Kalsel tersebut hampir 12 jam.
Kondisinya pada saat ini lebih parah dari kemarin.
“Untuk membantu kebutuhan sehari hari dan saya berharap ini bisa dilalui bersama sama. Semoga bencana ini bisa cepat berlalu,” ucapnya.