apahabar.com, KOTABARU – Bencana banjir melanda sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan.
Sejumlah relawan di Kotabaru pun terpanggil. Mereka ramai-ramai menggalang donasi.
“Kami gabungan relawan di Kotabaru. Sudah dua hari ini, kami keliling galang dana untuk korban banjir di Banua kita,” ujar koordinator aksi, Odon, kepada apahabar.com, Sabtu (16/1) sore.
Galang dan tidak hanya dilakukan di satu titik. Mereka menyebar ke setiap lampu merah. Juga ada yang berkeliling dari satu tempat ke tempat lainnya.
Kotak kardus tak lupa mereka bawa. Di kotak tersebut tertulis “Penggalangan dana bantuan korban banjir Kalimantan Selatan”.
Selama dua hari, aksi galang dana sudah cukup berhasil. Mereka mendapat Rp 4,7 juta.
“Alhamdulillah, dana itu nanti akan kami salurkan langsung ke lokasi banjir sekaligus membantu evakuasi korban banjir di sana,” pungkas Odon.