apahabar.com, BANJARMASIN – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan menyalurkan dana stimulan bagi korban bencana banjir di Kalimantan Selatan yang rumahnya mengalami kerusakan. Besaran stimulannya terbagi menjadi Rp50 juta untuk rusak berat, Rp25 juta untuk rusak sedang dan Rp10 juta untuk rusak ringan.
“Sesuai arahan presien, kami akan memberikan bantuan kepada masyarakat yang mengalami kerusakan rumah,” ungkap Kepala BNPB, Letjen TNI Doni Monardo usai melakukan rapat roodinasi di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Minggu (18/1) malam.
Dari catatan BPBD Kalsel, lebih dari 210 ribu warga terdampak akibat musibah ini. Banjir juga menelan korban jiwa sebanyak 16 orang. Sementara, ratusan infrastruktur rusak dan tidak bisa difungsikan untuk aktivitas publik.
“Setiap daerah yang mengalami bencana pasti akan diberikan dukungan dan perhatian oleh pemerintah pusat. Kami berharap kondisi banjir bisa segera mereda,” kata Doni dalam sesi wawancara
Dia mengingatkan, bantuan yang telah disalurkan agar dimaksimalkan dalam penanganan banjir. Di hadapan Gubernur Sahbirin Noor, dia meminta agar jajaran pemprov melakukan pendataan agar bantuan bisa merata dan tepat sasaran. Khususnya mengenai rumah-rumah yang mengalami kerusakan.
“Kami berpesan agar disusun organisasi yang bisa menangani kondisi tanggap darurat, sampai nanti proses rehabilitasi dan rekonstruksi dilakukan. Terutama perbaikan infrastruktur dan rumah-rumah warga yang rusak,” imbuhnya