apahabar.com, JAKARTA – Delapan klub sudah lolos dari babak 16 besar Liga Champions 2020/2021. Tak satu pun wakil Liga Italia yang tersisa.
Babak 16 besar Liga Champions resmi berakhir, Kamis (18/3) dini hari. Fase ini ditutup dengan keberhasilan Chelsea dan Bayern Munich ke perempat final.
Chelsea menang dengan skor 2-0 atas Atletico Madrid di leg kedua. Kemenangan itu membuat The Blues unggul agregat 3-0.
Sementara Bayern Munich lolos dengan menaklukkan Lazio 2-1 dalam leg kedua. Hasil ini melengkapi kemenangan FC Hollywood di leg pertama dan lolos dengan agregat 6-2.
Kegagalan Lazio menahan laju Bayern Munich, sekaligus mengakhiri kiprah klub-klub Liga Italia di Liga Champions 2020-2021.
Satu hari sebelumnya, Rabu (17/3), Atalanta disingkirkan Real Madrid dengan agregat 4-1. Atalanta menyusul kegagalan Juventus, serta Inter Milan yang lebih dulu gagal di fase grup.
Ketiadaan wakil Italia di babak perempat final ini mengulangi catatan buruk di musim 2015/2016.
AS Roma dan Juventus yang menjadi wakil dari Negeri Pizza di musim 2015/2016, hanya mampu bersaing hingga perdelapan final.
AS Roma dikalahkan Real Madrid dengan agregat 0-4. Sedangkan Juventus tumbang di tangan Bayern Munich dengan skor akhir 4-6.
Performa klub-klub Liga Italia di Liga Champions dalam beberapa tahun, terakhir bisa dibilang belum menunjukkan taring.
Klub Liga Italia yang terakhir kali berhasil mengangkat trofi Si Kuping Besar adalah Inter Milan di musim 2009/2010.
Kontestan Perempat Final Liga Champions 2020/2021:
1. FC Porto (Portugal)
2. Borussia Dortmund (Jerman)
3. Liverpool (Inggris)
4. Paris Saint-Germain (Prancis)
5. Real Madrid (Spanyol)
6. Manchester City (Inggris)
7. Chelsea (Inggris)
8. Bayern Munich (Jerman)