apahabar.com, BANJARMASIN – Empat nama sudah mewarnai bursa Pemilihan Rektor (Pilrek) Universitas Lambung Mangkurat (ULM) 2022.
Mereka adalah Prof Aminuddin Prahatama Putra, Prof Yudi Firmanul Arifin, Prof Ahmad Alim Bachri, dan Dr Achmad Syamsu Hidayat.
Setelah pendaftaran ditutup pada 6 Juni lalu, empat nama bakal calon (balon) rektor tersebut sudah masuk pada seleksi administrasi dan verifikasi.
Tahap ini dimulai pada 7-13 Juni mendatang. Sehari setelahnya, nama-nama itu diserahkan ke Senat ULM.
“Baru selanjutnya akan ditetapkan dan diumumkan nama-nama balon rektor oleh Senat ULM, pada 15-16 Juni,” kata Ketua Panitia Pilrek ULM 2022, Nurul Azkar.
Kemudian, 6-8 Juli, masuk tahap penyerahan visi, misi dan program kerja balon rektor yang ditetapkan Senat ULM.
Sedangkan, pada tahap penjaringan diawali sidang senat terbuka dan tertutup untuk penetapan tiga nama calon rektor.
Nantinya, tiga kandidat terkuat itu disampaikan ke Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristekdikti) pada 13-15 Juli mendatang.
Puncaknya, pemilihan rektor yang digelar 31 Agustus 2022. Lalu, pada 1-3 September penyampaian berita acara ke Mendikbudristek.
Sebagai informasi, keempat balon rektor ULM 2022-2026 bukan orang sembarangan.
Seperti Prof Aminuddin Prahatama Putra, misalnya. Dia saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor I Bidang Akademik di ULM.
Lalu, Dr Achmad Syamsu Hidayat menjabat Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan. Prof Yudi Firmanul Arifin, juga punya jabatan sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja sama, dan Humas.
Dan yang terakhir, Prof Ahmad Alim Bachri, dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis sekaligus pernah menjabat sebagai Wakil Rektor I ULM.
Tiga Guru Besar dan satu Lektor Kepala itu bakal bersaing untuk merebut kursi nomor 1 di ULM hingga 5 tahun mendatang.